HARI PAHLAWAN, PEMUDA JANGAN JADI SAMPAH MASYARAKAT

10 November merupakan momen bagi Bangsa Indonesia untuk memperingati Hari Pahlawan. Telah banyak pahlawan bangsa yang mengorbankan seluruh jiwa dan raganya untuk kemerdekaan Indonesia. Semoga dengan momen ini, kita selaku generasi muda penerus tongkat perjuangan para pahlawan bangsa selalu bersemangat dalam mengisi kemerdekaan melalui berbagai bidang kehidupan. Kita sebagai Karang Taruna yang merupakan representasi dari wadah pemuda yang merupakan usia produktif berlomba sesuai dengan semboyan kita Aditya Karya Mahatva Yodha. Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi meminta Pemuda jangan jadi sampah masyarakat. Selain itu kita harus melepas baju kita untuk kepentingan orang lain. Maknanya adalah apabila kita melihat seseorang punya potensi, punya daya, punya kemauan, maka harus didorong sehingga menghasilkan sebuah prestasi dan kebanggan bagi bangsa. (sumber :vivanews.com).

Pada tanggal ini juga, sudah 2 tahun Kepengurusan Karang Taruna Desa Dlingo Periode 2012-2015 ditetapkan. Mari kita evaluasi diri apa saja peran kita pada kemajuan negeri ini, khususnya Desa Dlingo tercinta.

Lewat momen pada hari ini semoga kita dapat meningkatkan peran kita untuk kemajuan Dlingo Giriloji (Dlingo Gemah Ripah Loh Jinawi).(afq)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar terbaik anda untuk kemajuan pemuda Indonesia